Top Menu

Search This Blog

Valuasi PT Kawasan Industri Jababeka Tbk. 2016

Kinerja Perusahaan
1.       Dari sisi Kesehatan Perusahaan
Pada perusahaan ini saya tidak dapat menemukan data yang jelas tentang persediaan yang merupakan salah satu komponen penting untuk menghitung quick ratio dan cash ratio. Akhirnya saya memutuskan untuk menghapuskan pada perusahaan ini.

2011
2012
2013
2014
2015
ARUS KAS BEBAS (FREE CASH FLOW)
46,817
303,909
793,596
123,523
256,757
Dinyatakan dalam Rp
Arus kas bebas perusahaan juga memiliki arus kas yang positif, jumlahnya tidak terlalu banyak maupun tidak terlalu rendah.

                Dari sisi keamanan jangka panjang dilihat dari Debt Equity Ratio (DER) dan Long Term Debt Equity (LTDE).

2011
2012
2013
2014
2015
DER
0.60
0.78
0.97
0.83
0.96
LTDE
0.00
0.48
0.55
0.61
0.75
Dinyatakan dalam (%)
                Perusahaan memiliki utang yang cukup tinggi jika dibandingkan ekuitasnya. Pada tahun 2015 utang meningkat bukan karena meningkatnya uang muka yang diterima pelanggan melainkan utang jangka panjang yang meningkat.

2.       Pengelolaan Aset
Pada bagian ini akan di update karena saya sedang mempelajari bagaimana sector property melakukan pengelolaan aset-asetnya.

3.       Kemampuan Perusahaan Memperoleh Laba
Untuk mengukur kemampuan perusahaan memperoleh laba menggunakan dua indicator yaitu Return on Equity (ROE) dan Pertumbuhan laba bersih (NI Growth)

2011
2012
2013
2014
2015
ROE
9.31
9.57
2.54
8.74
6.80
GROWTH LABA PEMILIK
424.97
16.70
-72.10
282.10
-16.54






Dinyatakan dalam (%)
Kemampuan perusahaan dalam memperoleh laba dapat dikatakan biasa saja. Karena meningkatnya penjualan tidak memberikan peningkatan pada ROE perusahaan yang bias dikatakan stagnan. Tidak ada pertumbuhan laba pemilik yang signifikan. Pada tahun 2014 pertumbuhan hingga 200% karena penurunan laba pada tahun 2013 yang diakibatkan oleh kerugian kurs.

4.       Murah atau mahal ?
Mengukur mahal atau murahnya perusahaan menggunakan indicator Book Value (BV) dan Price to book value (PBV).

2011
2012
2013
2014
2015
BV
169
192
203
225
241
PBV
1.09
1.04
0.95
1.31
1.03
BV dinyatakan dalam Rp
Jika melihat kebelakang selama 5 tahun terakhir perusahaan selalu di hargai di atasi nilai bukunya hanya sekali dibawah namun tidak terlalu selisih jauh pada tahun 2013. Pada tahun 2015 harga sahamnya di hargai di 247 artinya hanya selisih sedikit dari nilai perusahaanya.
5.       Kesimpulan
Kesimpulannya walaupun memiliki bisnis yang hamper sama seperti LPCK ataupun BEST perusahaan memiliki kemampuan laba yang biasa saja. Perusahaan memiliki arus kas yang positif. Namun sayangnya perusahaan ini dihargai diatas nilai bukunya.


Post a Comment

Designed by OddThemes | Distributed By Gooyaabi Templates